Minggu, 06 Maret 2011

Makanan Jepang :9


Baru buka ini blog lagi. Sibuk sama tugas sekolah. Kebanyakan PRnya! -,- <-curcol?
Kali ini aku lagi tertarik mau ngebahas makanan Jepang nih. Abis, aku suka banget sama negeri Matahari Terbit itu. Hoho..
Ini dia beberapa makanan asal Jepang yang aku tau :

1. Sushi

Siapa sih yang ga tau sushi? Biasanya Jepang itu identik dengan Sushinya. Makanan yang terdiri dari nasi yang dibentuk bersama lauk seperti makanan laut, daging, serta sayuran yang mentah ataupun sudah dimasak ini biasa disajikan dengan saus. Rasanya yang masam dan sedikit amis karena masih mentah tidak membuat para pecinta makanan jepang berhenti memakannya. Karena sushi ini sangatlah bergizi. Tak heran kalau orang-orang Jepang sangat pintar.



2.       Takoyaki

Makanan berbahan dasar tepung ini sering dijumpai di festival-festival Jepang yang ada di Indonesia. Campuran adonan tepung dan potongan gurita yang dibakar, ditambah dengan saus ala Jepang dan mayonnaise semakin membuat makanan ini lezat dengan rasanya yang gurih. Posturnya yang kenyal seperti kue. Paling enak dimakan saat masih panas. Makanan ini awalnya berasal dari Osaka yang kemudian meluas hingga di Indonesiapun ada.


3.       Dorayaki

Makanan kesukaan Doraemon ini mempunyai rasa yang dominan manis dan tekstur yang lembut. Bentuknya yang seperti pancake ini biasa diisi dengan coklat, keju, ataupun berbagai jenis bahan lainnya yang memiliki rasa yang manis. Adonan kue yang sudah berisi yang kemudian dipanggang di panggangan khusus. Sangat digemari oleh anak-anak.


4.       Onigiri

Onigiri, makanan kecil yang mirip dengan lemper. Bisa dibilang onigiri itu lempernya orang Jepang. Bahan dasarnya hampir sama. Nasi putih yang mudah dibentuk, garam, serta isinya yang sesuai selera. Biasanya sih kalau ga ayam ya ikan. Ditambah dengan rumput laut. Biasa dibuat dalam keadaan yang harus cepat. Karena paling mudah dibuat.


5.       Okonomiyaki

Adonan berisi berbagai macam sayuran dan daging ini cukup bergizi. Dipanggang dan kemudian di kasih mayonnaise dan berbagai taburan lainnya. Di Indonesia tidak sedikit yang menjual makanan ini. Meski terbilang mahal, tapi cukup mengenyangkan. Hampir mirip dengan takoyaki, hanya saja isinya lebih banyak dan beragam. Paling enak dihidangkan saat baru matang.


6.       Ramen

Para pecinta anime Naruto pasti sudah tak asing lagi dengan makanan ini. Ramen paling sering muncul di anime tersebut dan merupakan makanan kesukaan Naruto. Isinya hampir sama dengan mie rebus. Namun dengan memakai mie serta kuah tersendiri. Dan ditambah dengan berbagai macam sayuran serta telur. Di Indonesia sudah cukup banyak dijual ramen instan.


7.       Mochi

Mochi asal jepang dibuat dengan ditumbuk. Berbahan dasar ketan yang terus menerus ditumbuk hingga memiliki tekstur yang kenyal. Isinya bisa diisi dengan berbagai macam jenis. Sesuai selera. Umumnya sih diisi dengan yang berasa manis seperti coklat, kacang, dsb. Teksturnya sangat kenyal dan lembut.

informasi di atas berdasarkan yang aku tau saja ya. Jadi mohon maaf bila ada kesalahan atau kurang tepat. :)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Umur blog ini

Daisypath - Personal pictureDaisypath Friendship tickers