Kamis, 30 Desember 2010

Gak Tega :'(


Ngeliat foto Arif Suyono yg kecewa di atas. Bikin aku mau nangis T,T
Pasti susah ya menanggung beban ribuan supporter yang bergantung pada diri kita. Kayak Arif Suyono ini. Padahal, sesungguhnya para supporter udah cukup bangga kok dengan perjuangan mereka. Tapi bagaimanapun itu, mereka pasti tetap ada rasa bersalah. Kekecewaan pada diri sendiri karena membuat banyak orang kecewa. *menurutnya

Pingin rasanya menghibur Timnas kita. Berkata kalo mereka sudah melakukan yang terbaik dan membuat bangga banyak orang. Mengatakan kalo kami para supporter tak kecewa dengan permainan mereka. 
Sungguh, kalo perlu aku kasih kalian award deh. Lagipula yang sebenarnya menang itu kalian kok. Kalian hanya kalah 1 pertandingan dan sisanya kalian menangkan. Bukankah itu hebat? Kalian sudah menunjukkan kemajuan yang pesat. Yakin deh, kalian pasti tetap di banggakan kok :')
Menjadi Runner-up juga sudah cukup membanggakan Indonesia. Terlebih kalian tetap sportif dan berjuang sampai pertandingan usai. Aku bangga pada kalian semua!
Masih ada Seagames 2010 kok. Masih ada AFF 2012. Masih banyak peluang buat kalian menjadi pemenang. Jadi, tetap berjuang! Jangan putus asa! Kami disini akan selalu mendukung kalian! 
Kalian yang membuat kami bersatu. Kalian yang membuat kami bangga. Kalian yang membuat kami belajar untuk sportif. Kalian tetap yang terbaik!! 

Maju terus pejuang Garuda! Kepakan Sayapmu, Terbanglah Tinggi dan Jadilah Kebanggaan Selalu!! -^o^-

p.s :
follow twitter @arifsuyono ya. Tweet-tweetnya bikin bangga. Idolaku~ XD


ada kecurangan lagi nih dari Malaysia => http://www.lintasberita.com/go/1576373

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Umur blog ini

Daisypath - Personal pictureDaisypath Friendship tickers